Tawaran Mewah Dari Liga Arab Untuk Pemain Eropa – Tertarik bermain di Arab Saudi? Pemain sepak bola semi-profesional ditawari tawaran menarik termasuk rumah dan mobil untuk bermain di divisi keempat Saudi.
Arab Saudi telah berupaya untuk memikat pemain sepak bola semi pro hingga profesional dari Eropa untuk bermain di divisi keempat mereka dengan kesepakatan yang menguntungkan.
– Klub-klub Saudi menginginkan pemain Eropa
– Kesepakatan menguntungkan ditawarkan kepada pemain semi-pro
– Pemain akan diberikan rumah & mobil
Sepak bola Arab Saudi telah menjadi pusat perhatian bagi seluruh pecinta sepak bola semenjak legenda Manchester United dan Real Madrid Cristiano Ronaldo pindah dan bermain di liga negara itu dan menandatangani kontrak dengan raksasa Liga Pro Saudi Al-Nassr pada Januari 2023.
Sejak saat itu ada juga menyusul beberapa bintang yang menjadi pemain top Eropa seperti Neymar, Karim Benzema, dan Sadio Mane telah pindah ke negara Timur Tengah itu dengan kesepakatan yang menguntungkan.
Namun, negara Asia tersebut kini bertekad untuk menciptakan fondasi yang kokoh di level bawah agar muncul sebagai kekuatan besar sepak bola di tahun-tahun mendatang.
Dan sebagai hasilnya dilaporkan mencoba untuk memikat para pemain sepakbola semi pro hingga profesional dari Eropa untuk mau bergabung dengan klub yang ada dan juga untuk membuat kontrak dengan klub divisi keempat mereka, menurut Marca .
Laporan tersebut menambahkan bahwa pejabat dari Saudi berupaya merekrut pemain melalui platform ketenagakerjaan Spanyol FutbolJobs dan bersedia menawarkan gaji kepada pemain sekitar $10.000 hingga $20.000 ( € 9.200/£7.748 – €18.321/£15.455) untuk musim 10 bulan.
Selain gaji, mereka akan membayar tiket pesawat pemain, memberi mereka rumah untuk tinggal dan menyediakan mobil, serta memfasilitasi VISA mereka.
Para pemain hanya perlu memiliki sertifikat dari klub yang mereka bela, harus memiliki video sorotan, dan tidak boleh memiliki latar belakang kriminal. Batas usia maksimal adalah 30 tahun.
Musim baru 2024-25 divisi teratas Arab Saudi akan dimulai pada 22 Agustus dengan Al-Taawoun menghadapi Al Feiha. Kemudian pada hari yang sama, Al-Nassr yang diasuh Ronaldo menghadapi Al-Raed.